Skip to content
E

ExponentialSmoothingFAST

Project ID: 74

Modul Exponential Smoothing untuk Aplikasi Forum Analisis Statistik (FAST)

Modul Exponential Smoothing pada Forum Analisis Statistik (FAST)

Instalasi Sistem

Hal-hal yang diperlukan untuk menjalankan Forum Analisis Statistik secara lokal adalah: * Software R dapat didownload dari situs resmi software R * Software R Studio * Menginstall package yang terdapat pada file Server.R

User Manual Modul Exponential Smoothing

Tahap Inisiasi

1. Membuka file ui.R atau server.R menggunakan R Studio 2. Pengguna sebelumnya bisa memilih membuka aplikasi FAST melalui browser atau dari jendela R Studio 3. Melakukan Run dengan menekan tombol Run App pada file tersebut 4. Aplikasi menampilkan halaman utama FAST

Tahap Analisis

1. Pengguna mengunggah dataset untuk analisis peramalan metode *Exponential Smoothing*. Selain diunggah pengguna juga bisa melakukan paste dataset melalui *clipboard*. 2. Memilih menu Forecasting > Exponential Smoothing 3. Pengguna menentukan periode waktu dan tahun awal data runtun waktu yang akan dianalisis 4. Pengguna dapat menentukan secara visual dari tab plot apakah data memiliki pola tren atau pola musiman 5. Pengguna menentukan metode analisis *Exponential Smoothing* dari pengamatan tersebut. Jika data tidak terlihat memiliki pola tren dan pola musiman maka gunakan *Single Exponential Smoothing*, jika memiliki pola tren saja maka menggunakan *Double Exponential Smoothing*, jika memiliki keduanya maka gunakan *Triple Exponential Smoothing* 6. Pengguna memilih apakah ingin menentukan parameter pemulusan sendiri atau secara otomatis dilakukan optimasi oleh aplikasi 7. Memilih output hasil perhitungan yang akan ditampilkan oleh aplikasi 8. Menekan tombol Start 9. Hasil perhitungan dan grafik akan muncul pada tab hasil